Home » » Gubernur Sumut Terpilih Hanya Meraih 15,56 Persen Suara

Gubernur Sumut Terpilih Hanya Meraih 15,56 Persen Suara

Written By Anonymous on Friday 15 March 2013 | 17:18

Dalam penghitungan suara yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Tingkat Provinsi Sumatera Utara dalam Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013, di Hotel Grand Angkasa, Jalan Sutomo, Medan, Jumat (15/3/2013) sore, telah menetapkan pasangan nomer 5 Gatot dan Tengku Erry (Ganteng) menjadi pemenangnya. Ganteng meraih total suara 1.604.337 atau 33, 50 persen dari suara sah.

Kemenangan Ganteng ini akan segera diikuti dengan pelantikan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur jika tidak ada gugatan pasangan calon lain ke Mahkamah Konstitusi yang dimenangkan. Tetapi pantaskah kemenangan Ganteng ini??

Kemenangan Ganteng memang sesuai dengan Undang-undang, yaitu sendirian mendapat suara lebih dari 30 persen, tetapi kemenangan Ganteng ini menjadi sangat kecil presentasenya jika dibandingkan dengan jumlah suara yang terdaftar di DPT. Jika berdasarkan jumlah suara yang terdaftar di DPT, Ganteng hanya mendapatkan suara 15,56 persen.

Angka 15,56 persen didapat setelah total suara yang didapatkan pasangan Ganteng dibagi dengan jumlah suara di DPT sebesar 10.310.872. Sebuah persentase yang kurang bisa mempresentasikan keterpilihan seorang Gubernur.

Rendahnya persentase pasangan Ganteng jika dibandingkan dengan total suara di DPT disebabkan oleh rendahnya partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Utara (Sumut). Hal ini bahkan sudah masuk tahap yang memprihatinkan. Tingkat partisipasi pemilih hanya 48,50 persen, dengan demikian angka yang tidak ikut memilih atau golput mencapai 51,50 persen.

Berdasarkan penghitungan KPU surat suara sah dalam Pilgub Sumut yang berlangsung pada 7 Maret lalu tersebut, sebanyak 4.861.467 suara, sementara yang tidak sah sebanyak 139.963 suara. Dengan demikian total partisipasi pemilih sebanyak 5.001.430 jiwa. Sedangkan jumlah pemiloh yang terdaftar di DPT berjumlah 10.310.872.

KPUD Sumut seperti tidak belajar dari pengalaman Pilgubsu 5 tahun yang lalu dimana golputnya juga tinggi. Kurangnya sosialisasi dan persiapan TPS menjadi beberapa masalah yang terus berulang. Bahkan ada TPS yang jauh dari pemukiman warga dan hampir saja tidak ada yang mencoblos di satu desa.

Ke depan perlu dipikirkan sebuah regulasi yang menekankan pentingnya partisipasi masyarakat untuk ikut memilih. Jika perlu dibuat regulasi pemenang hanya bisa disahkan jika meraih lebih dari 30 persen suara yang ada di DPT. Karena menyedihkan sekali jika ada seorang Gubernur dilantik hanya dengan dukungan 15,56 persen pemilih di DPT.

Semoga ada solusi yang terus dilakukan pemerintah untuk meningkatkan persentase pemilih. Jangan sampai jadi sebuah kebiasaan golput tinggi dimana-mana. Karena apalah artinya pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur yang hanya dipilih tidak sampai 20 persen dari jumlah suara di DPT.

Salam.

Panji Wijaya 16 Mar, 2013


-
Source: http://politik.kompasiana.com/2013/03/16/gubernur-sumut-terpilih-hanya-meraih-1556-persen-suara-543203.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Share this article :
Related Articles


0 comments:

Post a Comment

 
Support : blogger.com | google.com | youtube.com
Copyright © 2013. Blogger Dalam Berita - All Rights Reserved
Template Created by google Published by google
Proudly powered by Blogger